Bandar Udara Internasional Augusto C. Sandino (Aeropuerto Internacional Augusto C. Sandino) adalah bandar udara utama yang berada di kota Managua, Nikaragua. Diresmikan sebagai Bandar Udara Las Mercedes pada tahun 1968 bandara ini kemudian diganti namanya menjadi Bandar Udara Internasional Augusto C. Sandino pada masa rezim Sardinista pada dekade 1980an dan pada taun 2001 namanya diganti lagi menjadi Bandar Udara Internasional Managua oleh Arnoldo Alemán. Namanya diganti lagi pada bulan Februari 2007 dengan nama yang dipakai saat ini oleh Presiden Daniel Ortega untuk menghormati pahlawan nasional, Augusto César Sandino.
Landasan pacu dari bandara ini memiliki panjang 2.442 meter, dan berada pada ketinggian 59 meter. Dengan 1,1 juta penumpang setiap tahun, Bandar Udara Internasional Augusto C. Sandino menjadi bandara kelima tersibuk di Amerika Tengah dalam hal lalu lintas penumpang. Bandara ini juga menjadi kota fokus bagi maskapai penerbangan Panama Copa Airlines dan maskapai penerbangan nasional dari Nikaragua, (NICA), yang beroperasi di bawah merek dari Grupo TACA.
IATA Code |
MGA |
ICAO Code |
MNMG |
FAA Code |
|
Telepon |
(505) 233-1624 |
Faksimile |
(505) 263-1072 |
Surat elektronik |
|
Laman |
Pranala |
Facebook |
|
Twitter |
|