Bendera Sudan Selatan

Bendera Sudan Selatan
Bendera Sudan Selatan diadopsi setelah penandatanganan Perjanjian Damai Komprehensif yang mengakhiri Perang Saudara Sudan Kedua. Bendera ini sebelumnya digunakan sebagai bendera Gerakan Pembebasan Rakyat Sudan.

Bendera ini mirip dengan bendera Kenya dengan penambahan segitiga biru dan bintang emas di kerekan. Warna-warna di bendera Sudan Selatan memiliki arti:

* Hitam: Orang Sudan Selatan

* Putih: Kedamaian

* Merah: Darah yang tertumpah untuk kebebasan

* Hijau: Tanah

* Biru: Air Sungai Nil

* Bintang emas: yang merupakan bintang Betlehem, merupakan kesatuan negara Sudan Selatan.

Bendera nasional
Bendera Sudan Selatan
Negara - Sudan Selatan

Warning: getimagesize(/Image/Map/MP7909807.gif): failed to open stream: No such file or directory in /home/mapnlee7/public_html/MAPNALL/article.php on line 532
Sudan Selatan, secara resmi bernama Republik Sudan Selatan, adalah sebuah negara di Afrika Timur. Ibu kota dan kota terbesarnya adalah Juba, terletak di negara bagian Khatulistiwa Tengah sebelah selatan. Negara terkurung daratan ini berbatasan dengan Ethiopia di sebelah timur; Kenya, Uganda, dan Republik Demokratik Kongo di sebelah selatan; Republik Afrika Tengah di sebelah barat; dan Sudan di sebelah utara. Sudan Selatan meliputi kawasan rawa yang luas, Sudd, yang dibentuk oleh Nil Putih, secara lokal disebut Bahrul Jabal.

Negara ini awalnya merupakan bagian dari Sudan Anglo-Mesir, kondominium Britania dan Mesir, dan kemudian menjadi bagian dari Republik Sudan ketika mencapai kemerdekaan pada 1956. Setelah Perang Saudara Sudan Pertama, Wilayah Otonomi Sudan bagian Selatan dibentuk pada 1972 dan berlangsung sampai dengan 1983. Kemudian terjadi Perang Saudara Sudan Kedua yang berakhir dengan Perjanjian Damai Komprehensif 2005. Selanjutnya pada tahun itu, otonomi selatan dikembalikan ketika Pemerintah Otonomi Sudan bagian Selatan dibentuk. Sudan Selatan menjadi sebuah negara merdeka pada 9 Juli 2011 tengah malam (00:00) waktu setempat setelah referendum yang diselenggarakan pada Januari 2011 menghasilkan sekitar 99% pemilih memilih untuk memisahkan diri dari Sudan.
Neighbourhood - Negara
  •  Afrika Tengah 
  •  Etiopia 
  •  Kenya 
  •  Republik Demokratik Kongo 
  •  Sudan 
  •  Uganda